Wisata Bahari Lamongan (WBL): Wahana Bermain Seru di Utara Pulau Jawa

WBL (Wisata Bahari Lamongan)
ARDINTORO |dot| COM - Hae Sobat bagaimna kabarnya hari ini? Apa masih sehat? Selalu jaga kesehatan yaaa, apalagi di tengah Pandemi Covid-19 yang belum tau kapan berakhirnya. Ngomong-ngomong ngapain aja nie di tengah Social distancing ginie, jangan cuma bengong aja ya, entar malah kesambet lo 😅 (kesurupan). Alangkah baiknya di isi dengan hal-hal positif, misalnya: Ngaji, denger ceramah, baca buku atau nonton juga boleh.


Sudah tau belum, sekarang ada tontonan menarik lo? yang lagi hits dan jadi perbincangan banyak orang. Apa itu? Yups bener sekali Sobat 😅 Drama Korea (Drakor). Kalau Kalian penasaran silahkan simak ulasan dari Mbak Talitha Rahma yaitu Drakor terbaru Lee Min Ho bertajuk Perjalanan 2 Dunia.
 
Saya mau cerita sedikit tentang tempat wisata yang ada di Jawa Timur tepatnya di Kabupaten Lamongan bagian utara. Tempat wisata ini di kenal dengan nama Wisata Bahari Lamongan (WBL). Sebenarnya momen liburan ini sudah beberapa waktu lalu ketika saya pulang kampung, iseng-iseng kesana dengan teman, dengar-dengar tempatnya bagus, Alhamdulilah ternyata benar lumayan bagus tempatnya. Berhubung dulu blog belum netas alias belum di buat, yaaa ceritanya di simpan dulu di memory 😅 sekarang baru ada kesempatan nulis.


Sarapan Nasi Boranan



WBL (Wisata Bahari Lamongan)
Saya berangkat ke WBL pagi hari dengan cuaca mendung dan sedikit gerimis rintik-rintik. Antara jadi pergi atau nggak soalnya cuaca sepertinya nggak memungkinkan, maklum saja kita kesana cuma pakai motor, jadi  bisa di bilang wisata ala Backpacker modal nekat 😅 wkwk. Lo apa nggak jauh kesana? Kok pakai motor doang? Dekat kok Sob, karena tempat tinggal saya di daerah Kedungpring.

Pagi itu saya sebagai penumpang cuma ngikut kemanapun teman (Mas Hendi) pergi, karena beliau yang bawa motor dan hafal jalan menuju lokasi wisata WBL, maklum saja saya nggak hafal daerah sana, soalnya sudah lama di rantau dan nggak pernah pulang (bang toyib).

Rutenya lewat jalan Kedungpring Sugio, langsung menuju Kota Lamongan untuk mencari sarapan, yang menjadi incaran kita adalah Sego Boranan. Masakan khas Lamongan yang di jajakan di sepanjang jalan Kota Lamongan. Penyajiannya cukup unik dengan lesehan beralaskan tikar di trotoar jalan. Saya kaget ketika menayakan harganya, ternyata cukup terjangkau dan nggak bikin kantong bolong. Seporsi cuma Rp 12.000 cukup murah dengan lauk yang komplit, sangat beda jauh dengan harga makanan di tempat rantau Timika.


WBL (Wisata Bahari Lamongan)

Acara santap sarapan selesai dan langsung tancap gas dari Kota Lamongan menuju arah Pesisir tempat wisata WBL berada. Tentunya cari rute yang agak sepi untuk menghindari penjagaan Bapak-bapak Polisi 😅 hehe. Maklum saja karena surat-surat kendaraan kami kurang lengkap, kalau dapat tilang bisa berabe nanti.


Lokasi Wisata Bahari Lamongan (WBL)



WBL (Wisata Bahari Lamongan)
Sekitar pukul 10.00 WIB kita nyampai di WBL. Tak lupa kami mencari parkiran motor yang dekat lokasi, agar pulangnya nggak terlalu jauh jalanya, nggak lucu dong pulang sudah capek mesti jalan lagi menuju parkiran.

Alhamdulillah di depan pintu gerbang kita di sambut patung Kepiting besar dan berbagai jajanan khas pesisir. Saya beli beberapa saja untuk bekal nanti saat di dalam. Seperti biasa cekrek-cekrek dulu (berfoto), biar kekinian katanya 😅 hehe (mungkin pengunjung yang ngeliat berpikiran “Arek iki ndeso emen” 😅 yo ben Pak Lek).

Ooo hia hampir lupa. Lokasi tepatnya WBL adalah di pantai utara Jawa (Pantura) yaitu di Jl. Raya Paciran (ex.Tanjung Kodok), PO BOX WBL, Lamongan - Jawa Timur. Tempat ini dulunya adalah Tanjung Kodok dan tepat di tahun 2004 WBL resmi di buka untuk umum. Bila Sobat bingung mencari tempat ini bisa mengunakan google maps berikut.




Waktu Buka dan Harga Tiket


Sekedar info ya Sobat. WBL buka setiap hari dari jam 08.30 sampai jam 16.30 WIB. Proses selanjutnya kita pergi ke loket pembelian tiket, ternyata harganya cukup terjangkau mengingat banyak wahana yang geratis yang ada di WBL. Bila ingin bermain di wahana eksklusif cukup tambah biaya untuk tiket masuk. Berikut ini harga tiket ter-update 2021, mungkin Sobat yang mau berkunjung ke sana bisa menjadi patokan.

Harga Tiket WBL (Wisata Bahari Lamongan)
NO
Jenis Tiket
Senin – Kamis
Jumat – Minggu
1
WBL
Rp 75.000
-
2
Maharani Zoo & Goa
Rp 52.500
-
3
WBL, Maharani Zoo, Goa
Rp 97.500
Rp120.000
4
Museum Islam Indonesia
Rp 15.000
Rp 20.000
Khusus Weekend/Hari Libur Nasional/Musim Libur berlaku 1 paket terusan Wisata Bahari Lamongan dan Maharani Zoo & Goa.
Harga Tiket Wahana Berbayar (Eksklusif) Wisata Bahari Lamongan: Berikut daftar harga dan biaya masing-masing wahana permainan yang tersedia.
Harga Tiket Wahana dan Permainan
NO
Jenis Permainan
Harga
1
Flying Fox
Rp 25.000
2
ATV 2 Lap
Rp 15.000
3
Sepeda Air 10 Menit
Rp 10.000
4
Banana Boat Max 5 Orang
Rp 225.000
5
King Donat Boat Max 5 Orang
Rp 200.000
6
Long Boat
Rp 25.000
7
Aqua Shuttle Boat Max 6 Orang
Rp 225.000
8
Water Ball 3 Menit
Rp 20.000
9
Gokar 1 Lap
Rp 25.000
10
Gokar 2 Lap
Rp 40.000
11
Arena Panahan
Rp 5.000

Wahana Wisata Bahari Lamongan (WBL)


Bicara tentang wahana. WBL ini termasuk cukup lengkap ada sekitar 40 wahana di sini, diantaranya: Naik unta, Rumah sakit hantu, Kano, Sepeda air, Banana boat, King donat boat, Paus dangdut, Tagada, Drop zone, Istana boneka, Tembak ikan, Taman berburu, Maharani zoo, Space shutte, Sarang bajak laut, Rumah kucing, Texas city, Poil, Permainan air, Panggung gembira, 3D movie, Motor cross, Speed flip, ATV, Crazy car, Roter caster dan masih banyak lagi.

(1). Wahana 3D Art Trick

WBL (Wisata Bahari Lamongan)
Saat mau masuk museum ini terpampang patung cumi-cumi besar yang menandakan ke khasan wilayah pesisir. Di sini sangat cocok untuk berfoto, di dalam museum ini berisi bermacam-macam gambar atau lukisan yang tampak nyata. Bila Sobat foto dengan sudut tertentu akan menghasilkan pemandangan 3 Dimensi (3D) yang menakjubkan.

Gambar-gambar atau lukisan di museum ini memiliki berbagai tema yang beragam di antaranya: Hewan, gunung, tebing-tebing dan ada beberapa gambar tokoh dunia yang membuat Kalian nggak akan bosan, untuk mengabadikan semua pose-pose dalam 3D Art Trick di museum ini.

(2). Rumah Sakit Hantu

WBL (Wisata Bahari Lamongan)
Saat mau masuk ke pintu rumah sakit, kita disuguhi sebuah ambulan pengangkut mayat (setelah saya amati ternyata terbuat dari cor semen 😅 hehe palsu rupanya) dan di sekelilingnya ada beberapa pohon beringin yang terlihat cukup angker. Dengan beberapa patung menyeramkan, seperti: Tengkorak, mumi, monster yang cukup membuat bulu kuduk anak-anak merinding.

Saat di dalam. Susasana tampak remang-remang dengan pencahayaan kurang, sesekali ada suara-suara aneh dan kita di kagetkan dengan makhluk mitologi seperti: Pocong, gendruwo, kuntilanak, zomby yang tiba-tiba muncul membuat kita kaget. Beberapa ruangan rumah sakit pun di biarkan kotor, menambah suasana seraman wahana rumah sakit hantu.

(3). Maharani Zoo

WBL (Wisata Bahari Lamongan)
Sesuai dengan namanya Maharani zoo adalah Goa alami yang terbuat dari batuan kapur dengan hiasan stalagtit dan stalagmit di antara dinding-dindingnya. Goa ini cukup luas, bila Kalian berkeliling bisa memerlukan waktu sekitar 30 menitan. 

Nggak hanya itu di dalam goa banyak berbagai satwa langka baik lokal maupun yang di datangkan dari luar negeri. Jadi sangat rekomendasi bila Sobat datang ke wahana ini bersama anak-anak, untuk meng-edukasi mereka, menambah pengetahuan tentang beberapa satwa. Di jamin anak-anak betah dan nggak rewel, karena mereka keasyikan dalam bermain.

(4). Naik Onta

WBL (Wisata Bahari Lamongan)
Di wahana ini, Kalian bisa berkeliling WBL naik onta dengan di temani si pemandu. Jadi Sobat nggak perlu khawatir bila takut anak-anak terjatuh atau ontanya mengamuk, karena ada pemandu yang siap siaga menolong.

Selain anak-anak orang dewasa pun di perbolehkan naik ke atas, untuk menjaga si anak. Karena wahana ini terbuka untuk umum, jadi sangat cocok untuk sarana rekreasi keluarga.

(5). Balok Apung

WBL (Wisata Bahari Lamongan)
Wahana ini saangat di gemari kalangan remaja. Di sini terdapat alat transportasi layaknya perahu tradisional, yang akan mengantarkan wisatawan melalui jalur khusus yaitu sungai kecil yang di bagi dua tingkatan. Tingkat pertama dengan ketingian sedang yang akan mengantarkan ke air terjun buatan.

Tingkat kedua dengan ketinggian yang cukup tinggi, yang akan membuat wisatawan berteriak histeris ketika meluncur di sungai ini. Bagi anak-anak dan orang dewasa yang punya riwayat penyakit jantung nggak di sarankan bermain di wahana ini, karena akan sangat berbahaya.


Penginapan dan Hotel di Sekital WBL



WBL (Wisata Bahari Lamongan)
Tentunya nggak lengkap bila berwisata tapi nggak punya tempat menginap. Apalagi bagi mereka yang dari luar daerah, seperti: Bandung, Jakarta, Yogyakarta atau daerah lain. Di WBL ini tersedia beberapa hotel dan penginapan di antaranya: Tanjung Kodok Beack Resort yang letaknya di sebelah barat tempat wisata tersebut. Resort ini langsung menghadap ke laut utara pulau Jawa yang benar-benar akan memanjakan mata Kalian.

Di area ini juga ada lokasi memancing. Di saat-saat tertentu (saat laut teduh nggak ada ombak) sangat cocok untuk melepas penat. Ada beberapa spot memancing terbaik misalnya di sisi utara, ada beberapa jenis ikan yang dapat di pancing, diantaranya: Kerapu, layur, cakalang, kakap dll.

Lokasi kedua adalah Penginapan Mayang Madu. Letaknya nggak terlalu jauh dari WBL yaitu terletak di desa Drajat. Untuk harga di penginapan ini di patok sesuai dengan fasilitas kamar yang di inginkan. Misalnya untuk kamar yang paling murah, di penginapan ini di sediakan kanar berukuran 3 X 4 meter dengan fasilitas dua kasur. Satu kasur di atas dipan dan satu kasur di bawah lantai.




Referensi dan Sumber Gambar 
  • https://wisatabaharilamongan.com/
  • https://travelspromo.com/
  • https://www.tabloidwisata.com/
  • https://www.bangsaonline.com/
  • https://www.hargatiket.net/
  • https://travelingyuk.com/

45 comments for "Wisata Bahari Lamongan (WBL): Wahana Bermain Seru di Utara Pulau Jawa"

  1. penasaran dengan nasi boranannya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Silahkan di coba Bunda klo berkunjung ke Lamongan, makanan murah meriah enak pula hehe

      Delete
  2. Pas liat tempatnya, dengan patung kepiting besar di bagian atap, aku lgs pengeeen ajakin anak2 kesana :D. Blm pernah pula ke Lamongan, jd pgn bikin plan utk road trip ke Jawa LG, dan mampir ksana :).

    Menarik sih, apalagi permaianan di dalam jg lumayan seru ya mas. Aku penasaran Ama rumah hantunya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Silahkan Berkunjung :)
      Sekali-kali Mbak berkeliling dalam negri, jangan luar negri terus hehe

      Delete
  3. aku pernah nih ke WBL. itu sego boranannya rame banget ya. jadi penasaran sama rasanya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mantep ...
      Patut di coba Mbak Sego Borananya di jamin ketagihan hehe

      Delete
  4. Pasti seru jika berkunjung ke sini. Pengen tahu juga ambulance hantunya, terus permainan wahana airnya, dan naik unta, hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Haha silahkan mampir Mbak klo pas ke arah-arah Jatim :)

      Delete
  5. Pas bawa dari awal aku pikir cuma aku sendiri yg langsung tertarik liat nasi boranannya, ternyata pas di komen juga pada tertuju sama kuliner yg menggoda banget itu. Jadi pengen ke lamongan :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Silahkan berkunjung Mbak, menikmati kuliner Nasi Boranan di jamin maknyos :)

      Delete
  6. Belum pernah ke Lamongan. Ingetnya Soto Lamongan, hihi. Btw nasi boronan apa kayak pecel gitu, ya? Enak kayaknya. Seru banget bisa ngunjungin WBL, banyak banget pilihan wisatanya. Uniknya lagi bisa naik onta hehe ..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Memang kalau Nasi Boranan kuliner lokal Mbak, jarang di bawa di perantauan tapi patut di coba h h h

      Beda dg Soto Lamongan sudah bayak di jajakan di berbagai daerah

      Delete
    2. Bener banget familiarnya sama soto Lamongan. Ah, entah kenapa saya jadi pengen Soto Lamongan. Hihi

      Delete
  7. Penasaran dengan penginapan n view kolam renangnya kayakmya nyatu dg laut ya mas?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Silahkan berkunjung Mbak.

      Penginapanya di sisi utara langsung menghadap laut utara Jawa

      Delete
  8. Komplit banget wahana-wahananya, udah seperti Dunia Fantasi di Jakarta. Malah ada unta segala, di Dufan aja nggak ada. Nggak nyangka kota Lamongqn punya tempat wisata sekeren dan selengkap itu. Btw, kenapa saya jadi kepingin banget nyobain sego borangannya. Udah murah, banyak lagi lauknya ...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Silahkan berkunjung ke Kota Lamongan Mbak,
      Menikmati kuliner Khas: Soto Lamongan atau Sego boranan, sekaligus liburan ke WBL :)

      Delete
  9. aaa mau ke lamongan plis, apalagi makan sego borangannya nampaknya lezat banget. dan anak2 pasti hepi naik onta deh

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hia Silahkan Berkunjung Mbak sambil kulineran.

      Delete
  10. Nasi barongannya itu lho, hmmm buat mouth watering wkwkwk... Btw arenanya lengkap ya, mas. Harganya relatif normal. Nggak murah juga nnggak mahal banget. Mungkin masa Pandemik gini tutup kali,ya.Trims infonya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Menurut info terkini di Musim pandemi Covid-19 sementara WBL di liburkan.

      Kulineran Nasi Boranan yg masih ada, silahkan berkunjung Mbak.

      Delete
  11. Saya mau kaik ontaaa. Seumur-umur belum pernah naik onta. Kayaknya seru. Semoga kapan-kapan bisa ke sana dan meski direncanakan dr sekarang nih, semoga pandemi segera berlalu jd bisa jelong jelong lagi.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah hio kah hehe
      Amin semoga Pandemi ini cepat berlalu.

      Delete
  12. Wahh tempatnya seru banget
    komplit yah semua ada
    penasaran naik unta kaya apa yah?
    Jadi gak perlu jauh-jauh ke Arab buat naik unta

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hehe Silahkan berkunjung ke Kota Lamongan Mbak :)

      Delete
  13. Wah seru sekali di sini. Wisata yang terasa benar-benar wisata. Setelah bayar uang masuk itu, apa untuk wahana yang di dalam masih harus bayar lagi ya? Kalau iya, berarti harus punya dana cukup besar ya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Buanyak yg geratis Mbak wahananya, tapi ada sebagian yang harus bayar lagi di wahana tertentu,

      Klo saya sih masuk yg geratis aja, menyusuri yg geratis aja, kaki sampe gempor jalan karena tempatnya luas.

      Delete
  14. Tempatnya asik. Tetep berdoa, semoga pandemi lekas kelar ya kak, agar normal lagi suasana dan bisa berwisata bahari ke sana.

    ReplyDelete
  15. sudah lama saya pengen kesini, tapi belum kesampaian. Rancana tahun ini tapi tidak memungkinkan karena corona gak bisa mudik

    ReplyDelete
    Replies
    1. Itu Sdah Mbak semua gara-gara Corona, semua-semua jadi terhambat.

      Delete
  16. Asyik juga ya tempatnya. Sayang, jauh sekali dari tempat tinggal saya di Riau. 🤭
    Semoga ada rezeki bisa jalan2 ke sana

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehe ayo Mbak di kepoin kalo ada waktu berkunjung :)

      Delete
  17. Fasilitasnya lengkap ya. Harga tiap wahananya juga terjangkau banget. Ini rekomended banget utk dijadikan tujuan liburan keluarga.

    ReplyDelete
  18. Alhamdulillah saya pernah ke sana dan ke guanya juga. Kami juga sekalian menginap di hotel Tanjung kodok yang menghadap ke laut itu. Baru sekali itu nginep di hotel dengan pemandangan laut😍 mau lagi. Sayangnya mehong 🤭

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mantep Mbak, duit bisa di cari katanya hehe
      Tapi kebahagiaan keluarga yang utama.

      Delete
  19. Aku pernah tinggal lama di Surabaya, tapi nggak pernah sekalipun main ke WBL ini. Cuma pernah dengar namanya saja. Penasaran sih seperti apa. Tapi nggak kunjung berangkat. Maklum, wakyu itu masih mahasiswa. Kantongnya minimalis. Wkwkwk

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hehe kasian tapi maklum Mbak wong namanya masih kuliah

      Padahal tinggal deket aja antara Srabaya ke lamongan sekitar 2 jam.

      Delete
  20. Dulu aku ksana juga tahun 2016 kalo gak salah. Malah udah lupa penampakannya. Hiyaa

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wih mantep uda kelamaan Mbak berkunjungnya, nyok berkunjung lagi.

      Delete
  21. Sejujurnya aku belum pernah ke Lamongan, sering nya makan soto lamongan. Semoga suatu saat nanti aku bisa mengunjungi Lamongan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga suatu saat nanti Mbak bisa Berkunjung ke Lamongan.

      Delete
  22. Seru ya mas, boleh juga buat rekomendasi ini mas ...kelak ke Jawa timur harus mampir ke sini ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hia Mbak silahkan Mampir Ke WBL kalau ke Jatim.

      Delete

Jika ada yang Ingin Anda Tanyakan Terkait Artikel di atas Silahkan Bertanya Melalui Kolom Komentar Berikut ini, dengan Ketentuan :

1. Berkomentarlah dengan Sopan (No Spam, Sara dan Rasis).
2. Komentar di Moderasi. Bila berkomentar nggak sesuai dengan kebijakan Blogger maka nggak di terbitkan!
3. Centang kotak Notify Me / Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi komentar.
4. Happy Blogging 🙂.